Perbandingan HTC HD2 vs iPhone 3GS
Posted: by hack in
0
Seorang pengguna Windows Mobile telah membuat video perbandingan antara ponsel HTC HD2 dengan ponsel Apple iPhone 3GS. HTC HD2 menggunakan sistem operasi Windows Mobile 6.5, ini merupakan sistem operasi mobile terbaru buatan Microsoft yang memiliki fitur multi-touch mirip dengan apa yang dimiliki oleh Apple iPhone.
HTC HD2 ini memiliki fitur user interface Touch FLO 3D (code name Manila 2.5). Smartphone ini juga akan dijejali dengan aplikasi Twitter, Facebook dan antar muka yang telah di sesuaikan sehingga terlihat lebih menarik. Disinyalir, produk ini juga akan memiliki fitur multi-touch untuk men-zoom sebuah objek ketika menampilkan sebuah gambar.
Layar sentuhnya menggunakan resolusi WVGA, dan ponsel pintarini akan diotaki dengan prosesor Samsung Snapdragon 1GHz, 320 MB RAM, 512 MB ROM dan mendukung pengembangan memory melalui slot microSD.